Y0eWGYxzpXyCEdgWdcCCd1ut8uzRgXO9EmGhgceU

Tinggalkan Klubnya yang Sedang Kesulitan Finansial, Ronaldo dan Messi Dianggap Penghianat

Tinggalkan Klubnya yang Sedang Kesulitan Finansial, Ronaldo dan Messi Dianggap Penghianat

Seruan.id - Seperti kata pepatah lama, habis manis sepah dibuang. Kepergian Cristino Ronaldo dan Lionel Messi dianggap sangat persis dengan isi pepatah tersebut. Bagaimana tidak, saat kedua pemain bintang dunia tersebut meninggalkan klub lamanya, kedua klub yang mereka tinggalkan sama-sama dalam keadaan kesusahan dalam hal finansial.

Hal tersebut disampaikan oleh Mantan ketua Crystal Palace, Simon Jordan. Ia menyebut bahwa Cristiano dan Messi benar-benar seperti tikus, lantaran meninggalkan Juventus dan Barcelona yang saat ini tengah kesulitan dalam hal finansial.

Padahal seperti kita ketahui, Lionel Messi pada saat menjalani konferensi pers terakhirnya bersama dengan Barcelona yang telah ia dukung selama 21 tahun lamanya harus meneteskan air mata.  Saat itu Messi sekaligus mengkonfirmasi kepindahannya ke PSG yang akan menjadi rumah barunya, saat itu Messi pindah dengan status bebas transfer dan menjadi pemain dengan bayaran tertinggi disana.

Sebelumnya Lionel Messi juga sempat mengatakan bahwa dirinya siap mengurangi 50 persen gajinya untuk menandatangani kontrak baru bersama dengan Barcelona, namun hal tersebut tidak membuahkan hasil sama sekali lantaran pemain yang kerap dipanggil Blaugrana ini memiliki masalah finansial yang besar yang membuat kedua belah pihak kesulitan memenuhi aturan batas gaji di La Liga.

Bergeser dari Lionel Messi, pemain yang menjadi sosok rival abadinya, Cristiano Ronaldo juga memilih untuk melangkah meninggalkan klubnya, Juventus.

Cristiano Ronaldo memilih untuk kembali ke klub yang ia anggap rumah di dunia sepakbola, Manchester United setelah sepakat dengan para petinggi Juventus bahwa ia tidak lagi ingin bermain bersama dengan klub raksasa Turin tersebut.

Kepindahan kedua pemain bintang ini pun disoroti  dan dikritik keras oleh Simon Jordan, mantan pengelola Crystal Palace. 

"Ada argumen untuk dikatakan, tapi Messi dan Ronaldo benar-benar seperti tikus yang meninggalkan kapal yang sedang tenggelam secara finansial," kritik Simon mengenai transfer kedua pemain tersebut.

"Lucu bagaimana mereka meninggalkan Spanyol dan Italia ketika masalah finansial tengah melanda Spanyol dan Italia, itu bisa menjadi salah satu argumen," tambha Simon.

Related Posts
@sevencorner
Estoy hablando por escrito! Mulutku bungkam, jemariku bicara!

Related Posts

Masukkan kode iklan matched content di sini.

Post a Comment