Y0eWGYxzpXyCEdgWdcCCd1ut8uzRgXO9EmGhgceU

Digemari Anak Millenial Gegara Fasih Banyak Bahasa Internasional, Fiki Naki Bocorkan Rahasianya

Digemari Anak Millenial Gegara Fasih Banyak Bahasa Internasional, Fiki Naki Bocorkan Rahasianya

Seruan.id - Berkat kemampuannya menguasai beberapa bahasa internasional, nama Fiki Naki terus memuncak dan semakin digemari oleh anak-anak muda. Baru-baru ini Fiki Naki membeberkan bagaimana metode yang ia gunakan sehingga bisa menguasai beberapa bahasa asing tersebut.

Pria asal Pekanbaru yang kini berusia 21 tahun tersebut mengatakan bahwa ia bisa berbahasa Inggris dengan fasih adalah karena ia hampir setiap hari menghabiskan waktu untuk menonton video-video Youtube yang menggunakan Bahasa Inggris.

"Maybe it's besause, I have been watching Youtube videos literally every day for two years, almost three years now. Hampir tiga tahun," terang Fiki saat diwawancarai.

Lebih lanjut Fiki Naki mengatakan bahwa untuk belajar bahasa asing itu bisa dimana saja, walau hanya mengandalkan Youtube saja dan tidak ada guru yang mengarahkan.

Ia menjelaskan bahasa untuk urusan Bahasa Inggris, Ia lebih sering menggunakan aksen Amerika. Hal tersebut karena ia menyukai banyak sekali Youtuber asal negara nomor satu di dunia tersebut.

"ThatWasEpic, Steven Schapiro, basically prank videos and, ya, but it's fun," ujarnya.

Memang pada prank video yang ia tonton, Fiki lebih menyukai konten yang minim percakapan.Namun walau begitu, ia banyak belajar dari video-video tersebut yang menampilkan pembicaraan-pembicaraan yang bisa dipelajari.

Dalam wawancara tersebut, Fiki menegaskan bahwa belajar itu tidak harus dengan cara yang serius atau kaku. Namun bisa dengan cara yang fun dan itu membuat kita menyukai pelajaran tersebut.

Selain fasih berbahasa Inggris, Fiki Naki juga menguasai Bahasa Rusia, Spanyol, Rumania, dan beberapa bahasa lainnya. Sedangkan kedepannya, Fiki Naki berencana untuk menguasai setidaknya 10 bahasa asing.

Related Posts
@sevencorner
Estoy hablando por escrito! Mulutku bungkam, jemariku bicara!

Related Posts

Masukkan kode iklan matched content di sini.

Post a Comment